Virtual Environment di Python

Virtual Environment adalah lingkungan kerja python dengan library yang diinstall sesuai kebutuhan.

Verikut contoh penggunaaanya.

PS D:\Python> cd .\DataScience\
PS D:\Python\DataScience> python -m venv ds
PS D:\Python\DataScience> .\ds\Scripts\activate
(ds) PS D:\Python\DataScience> pip install pandas

Happy Coding 🙂

 

Cerita tentang Sepatu

Selama ini sebenarnya saya lebih suka menggunakan sandal daripada sepatu.

Alasannya jelas, kaki saya sering berkeringat. Dan keringat itu menghasilkan bau.

Sandal memungkinkan kaki mendapat sirkulasi udara yang cukup sehingga tidak lembab dan menghasilkan bau. Kaki berasa nyaman.

Tapi sudah kadung menjadi tradisi bahwa kalau ke instansi atau kantor kita harus bersepatu. Bersepatu juga menjadikan kita lebih dihormati.

Berapapun harga sepatunya, biasanya desainnya tetap seperti itu. Tertutup dan membuat kaki menjadi lembab.

Kemarin iseng mencari sepatu yang berlubang-lubang. Dan ketemu sepatu karet murah dengan lubang ventilasi. Beli di pasar Bandung dengan harga tak lebih dari 50.000. Sepatu murahan dan terbuat dari karet.

Namun teknologi sepatu karet sekarang tidak sama dengan karet jaman dulu. Karet yang digunakan untuk sepatu sekarang ini lentur dan tidak sakit di kaki.

Jadi bagi saya tidak penting lagi sepatu mahal dan murah, yang penting nyaman dipakai.

Orang melihatnya kita bersepatu, kalau sampai melihat sepatu apa dan harganya berapa, kok kayaknya jarang ya, sampai 5%? 😀

Install Elementary OS

Tadi malam adik saya main ke rumah dan melakukan instalasi ElementaryOS. Sayapun tertarik untuk melakukan instalasi pada netbook jadul, ya kalau-kalau bisa.

Elementary OS mempunyai antarmuka yang sangat indah sekali. 11-12 dengan MacOS. Kalau saya mempunyai Laptop dengan spesifikasi core i3 mungkin sudah saya  jadikan os harian.

Kemarin saya coba melakukan instalasi pada NetBook Acer D255. Bisa sih, hanya saja tidak saya sarankan karena lemot kalau digunakan, karena spesifikasi RAM yang dibutuhkan setidaknya 4GB. Kalau  komputer lama macam itu lebih baik pakai Lubuntu atau Xubuntu.

Ok doakan bisa beli laptop yang manteb sehingga bisa lebih produktif dan bisa kerja dimana-mana. Soalnya dulu beli netbook jadul hanya buat customer support aja, kecil bisa dibawa kemana-mana dan bisa edit file di cpanel hehehe…